MUHAMMADIYAH.OR.ID, SEMARANG – Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo menyatakan Pemerintah Provinsi Jateng serta masyarakat Solo Raya siap mensukseskan kegiatan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48 pada 18-20 November mendatang.
Dukungan ini dia sampaikan pada Ahad (11/9) saat melepas secara langsung para peserta jalan sehat serentak se-Jawa Tengah yang digelar dalam rangka menyambut Muktamar tersebut. Memperkirakan ada sekira dua juta penggembira yang hadir di Solo, Ganjar mengaku sering berkoordinasi dengan panitia dan Wali Kota Solo.
“Nanti muktamarnya kan ada di Solo, ada di Jawa Tengah dan persiapannya sudah matang. Pak Tafsir (Ketua PW Muhammadiyah Jateng) ini lapor terus kepada saya, Wali Kota Surakarta juga kemarin lapor ke saya, sudah disiapkan,” katanya.
Apalagi mengingat animo masyarakat cukup besar. “Ternyata hotelnya penuh, nanti akan ada sekolah-sekolah juga dipakai dan alhamdulillah dukungan masyarakat di Solo Raya sudah siap. Mudah-mudahan muktamarnya sukses,” imbuhnya.
Fungsi Muktamar sendiri adalah permusyawaratan tertinggi di Persyarikatan Muhammadiyah untuk memilih struktur Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2022-2027 beserta agenda strategis terkait umat, bangsa, dan kemanusiaan semesta.
Membawa tema ‘Memajukan Indonesia, Mencerahkan Semesta’, Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48 ini sesuai penjelasan Ketua PWM Jawa Tengah, Tafsir, juga dipastikan dibuka oleh Presiden RI, Joko Widodo dan ditutup oleh Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin. (afn)
Hits: 1