MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA — Ketua Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah, Shoimah Kastolani menyampaikan bahwa sejak awal berdirinya, Muhammadiyah ‘Aisyiyah sangat memperhatikan kader-kader penerusnya.
“Mempersiapkan kader adalah suatu keniscayaan karena akan menerima estafet kepemimpinan dan memberikan ke mana arah yang tepat untuk organisasi kita,” kata Shoimah.
Oleh karena itu, bagi Shoimah kaderisasi dalam organisasi adalah suatu hal keniscayaan yang tidak bisa dipungkiri dan mutlak diperlukan segala situasi dan kondisi apapun terlebih dalam masa pandemi ini di mana pertemuan secara langsung sangat dibatasi.
Hal itu disampaikan Shoimah pada rapat koordinasi nasional Majelis Pembinaan Kader (MPK) PP ‘Aisyiyah, Ahad (17/1).
MPK PP ‘Aisyiyah sendiri sedang berusaha mendesign platform Learning Managemen System (LMS) untuk pembinaan perkaderan.
Langkah MPK PP ‘Aisyiyah untuk mendesain sistem perkaderan yang memanfaatkan teknologi informasi sangat diapresiasi oleh Shoimah dan ia berharap akan terus muncul terobosan-terobosan baru dalam sistem kaderisasi ‘Aisyiyah dalam menjawab situasi dan tantangan jaman.
Hits: 605