MUHAMMADIYAH.OR.ID, PEKALONGAN – Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Pekalongan menyerahkan beasiswa Sang Surya kepada 10 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Pekalongan (Unikal) pada Rabu (14/9). Program beasiswa Sang Surya merupakan program beasiswa atau bantuan biaya pendidikan dari Lazismu yang diberikan kepada mahasiswa-mahasiswi yang sedang menempuh studi diploma, sarjana, dan pascasarjana.
Penyerahan beasiswa tersebut diserahkan oleh Manager Lazismu Kabupaten Pekalongan Akhmad Zaeni, dan diterima langsung oleh Dekan FKIP Unikal Fahrudin Eko Hardiyanto di kantor Lazismu Pekalongan. Beasiswa dengan total nilai sebanyak Rp. 20.000.000 akan disalurkan kepada sebanyak 10 mahasiswa FKIP yang memenuhi kriteria dan ketentuan pada Jum’at, 16 September 2022 mendatang.
Fahrudin Eko Hardiyanto, Dekan FKIP Unikal menyampaikan ucapan rasa terima kasihnya kepada Lazismu Pekalongan atas beasiswa yang telah diberikan kepada mahasiswa yang mengalami kesulitan biaya pendidikan. Ia juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Bapak dan Ibu Dosen FKIP yang turut mendukung adanya program beasiswa tersebut.
“Jazzakumullah khairan katsiran, semoga bermanfaat dan menjadi ladang pahala. Aamiin,” tuturnya.
Sementara itu, Akhmad Zaeni, Manager Lazismu Pekalongan menjelaskan, bahwa pemberian beasiswa Sang Surya ini merupakan hasil kerja sama antara Lazismu Kabupaten Pekalongan dengan FKIP Unikal. Ia melanjutkan, bahwa banyak para dosen dan karyawan FKIP Unikal yang menyalurkan zakatnya melalui LazisMu Kabupaten Pekalongan.
Dalam implementasinya, program kemitraan dalam penggalangan dana zakat, infak, dan sedekah tersebut sudah terjalin selama kurun waktu 2 tahun. Adapun penyaluran beasiswa yang diberikan dari Lazismu Pekalongan kepada mahasiswa FKIP Unikal bukanlah kali pertama. Tahun lalu, Lazismu Pekalongan sendiri telah menyalurkan beasiswa kepada 6 mahasiswa FKIP Unikal sebesar Rp.10.000.000.
Sasaran penyaluran beasiswa Sang Surya oleh Lazismu Pekalongan tidak hanya untuk FKIP Unikal saja, akan tetapi juga kepada 3 mahasiswa Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan, 1 mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikkes) UMPP, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Program Pascasarjana Magister Manajemen Unikal, Program Pascasarjana UIN K.H AbdurrahmanWahid Pekalongan, dsb. Selain itu Lazismu Pekalongan juga pernah tercatat menyalurkan beasiswa bagi salah satu dosen Fikkes UMPP yang melanjutkan studi S3 di Brunei Darussalam jelang pergantian tahun 2021-2022 lalu. (Dita/Syifa)
Hits: 27