MUHAMMADIYAH.ID, LUMAJANG — Sejak letusan pertama pada Sabtu (5/12), kondisi Gunung Semeru terpantau masih belum stabil. Karenanya, LazisMu bersama MDMC Lumajang buka posko layanan yang berlokasi di Dusun Kamar Kajang, Desa Sumber Wuluh, kecamatan Candi Puro, Lumajang.
Dalam rilis yang diterima muhammadiyah.or.id pada Kamis (10/12), Ketua MDMC Lumajang, Anggit menjelaskan pendirian posko ini untuk memudahkan koordinasi. Karena posko induk Muhammadiyah terletak di Gedung Dakwah Muhammadiyah Lumajang.
Sementara itu, Kuswantoro dari LazisMu Lumajang menjelaskan, masyarakat yang memanfaatkan posko rata-rata datang pada sore dan pergi pada pagi hari. Pola tersebut dilakukan karena para pengungsi memiliki tanggung jawab yang harus diselesaikan dirumah, seperti merawat ternak dan lain-lain.
Letusan Gunung Semeru terjadi disaat musim penghujan menimbulkan kekhawatiran sendiri. Pasalnya, material vulkanik yang dikeluarkan Semeru saat ini menumpuk hingga 4-5 meter di sungai-sungai jalur aliran vulkanik.
“Yang dikhawatirkan itu aliran lahar dingin di Semeru. Sungai-sungai di bawah Semeru itu tertimbun material vulkanik hingga 4-5 meter,” imbuhnya.