MUHAMMADIYAH.OR.ID, KUDUS- Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Abdul Muti pada Ahad (14/2) mengunjungi dan menyerahkan bantuan bagi korban banjir di posko penanggulangan bencana Desa Payaman, Kecamatan Mejobo, Kudus.
Mu’ ti dalam penyerahan bantuan tersebut didampimgi PDM Kudus, MDMC, Pemuda Muhammadiyah, dan Wakil Rektor II Universitas Muhammadiyah Kudus.
Posko dipusatkan di kantor kepala desa Payaman dan dikelola bersama oleh MDMC, LPBNU, dan BPBD.
Dalam kunjungan tersebut rombongan didampingi kepala desa Payaman dan Camat Mejobo. Selain di Posko, rombongan juga menjenguk tempat pengungsian di SD Negeri Payaman.
“Sejak terjadi musibah banjir MDMC Kudus termasuk Aisyiyah Kudus dan Ortom Muhammadiyah aktif memberikan bantuan dan berada di garda depan penanggulangan dan bantuan masyarakat yang terdampak banjir,” jelas Mu’ti pada Ahad (14/2).
Hits: 3