MUHAMMADIYAH.ID, GORONTALO – Universitas Muhammadiyah Gorontalo gelar pelantikan rektor periode 2020-2024 pada Selasa (15/12). Rektor terpilih, Abd. Kadim Masaong dilantik oleh Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammdiyah Lincolin Arsyad secara daring.
Kadim dalam sambutannya menyampaikan, dalam memajukan UM Gorontalo dibutuhkan motivasi dan semangat yang tinggi, dan tidak boleh kendor.
“Kami berkeyakinan, demi mewujudkan kampus yang kreatif, unggul, dibutuhkan jiwa petarung, kita harus tampil sebagai pemenang, guna membangun citra unggul dan berkemajuan bagi UM Gorontalo,” tutur Kadim.
Kedepan, Kadim beserta jajarannya akan terus berupaya menjadikan UM Gorontalo sebagai kampus yang kaya akan spiritual, keimanan, dan juga keislamannya.
Sementara Bupati Gorontalo yang diwakikan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kab. Gorontalo Abd. Manaf Dunggio menyampaikan bahwa kepemimpinan seorang rektor memiliki kedudukan strategis yang mampu mengembangkan UM Gorontalo kedepan.
“Banyak harapan dari pemerintah Gorontalo dengan kepemimpina baru rector UM Gorontalo, semoga kedepan dapat membawa UM Gorontalo jauh lebih baik lagi dari semua aspek, baik dari Sumber Daya Manusia (SDM), infrasturkur, dan juga memberi kemaslahatan yang lebih luas,” tuturnya.
UM Gorontalo juga diharapkan dapat membantu menyelesaikan masalah yang tengah dihadapi baik pemerintah Provinsi, maupun Pemerintah Daerah.
Hits: 8