MUHAMMADIYAH.OR.ID, SIDOARJO – Sebagai bentuk kepeduliaan pada para Ibu Hamil, Muhammadiyah Sidoarjo membuat tim untuk mendampingi deteksi dini resiko kehamilan. Kegiatan ini dilakukan melalui program yang ada di Univeristas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida).
Selain sebagai bentuk kepeduliaan bagi para ibu hamil, kegiatan ini menjadi bentuk pengabdian masyarakat yang dilakukan Umsida setiap tahunnya.
Siti Cholifah, Ketua Prodi Kebidanan Umsida mengatakan kelas ibu hamil diambil karena adanya penghentian kegiatan sebelumnya semasa pandemi. Maka, Umsida memberi perhatian lebih pada ibu hamil di masa covid-19 ini.
“Pelaksanaan kegiatan tetap dengan mempertimbangkan protokol kesehatan. Semua peserta memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir serta menjaga jarak. Ruangan dengan pencahayaan yang cukup terang dan sirkulasi udara yang baik,” kata dia.
Sementara itu, Siti Nur Azizah, Bidan Desa Ketimang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada tim dari Umsida ini. Ia berharap kedepan kegiatan bisa lebih aktif sehingga dapat melakukan pemeriksaan berkala pada ibu hamil.
“Terima kasih telah mendampingi kami dalam kegiatan kelas ibu hamil di desa Ketimang yang Insyaallah akan mendampingi selama kurang lebih satu sampai dua bulan ke depan. Besar harapan kami nantinya ibu hamil di Desa Ketimang dapat aktif kembali dan semangat melakukan pemeriksaan berkala dan belajar bersama dalam kelas ibu hamil di desa ini,” tuturnya.
Hits: 44