MUHAMMADIYAH.OR.ID , JAKARTA – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir mengungkapkan rasa simpatinya, melihat fenomena semangat dalam ikhtiar pembangunan sarana-prasarana umat Islam. Menurutnya semangat akan pemberdayaan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) harus terus didorong.
“Ketika ada pranata-pranata atau institusi-institusi yang melekat dengan negara dan itu juga hasil dari mobilisasi umat, ada seperti di Baznas. Maka, sangat mulia, sangat signifikan, bahkan sangat strategis jika terus kita dorong ke pemberdayaan seperti itu,” jelas Haedar dalam agenda silaturahmi Baznas dengan PP Muhammadiyah pada Sabtu (26/7) di Kantor PP Muhammadiyah Jakarta.
Menekankan pada kolaborasi untuk menjangkau kawasan yang lebih luas, Haedar mengatakan bahwa Amal Usaha Muhammadiyah terus berkomitmen membangun bangsa.
Haedar memaparkan terkait sebaran kawasan yang telah ditempuh sudah maksimal di pulau Jawa, namun masih menjadi tantangan di luar pulau Jawa.
“Tapi ini menunjukkan bahwa kita ini masih punya tugas berat di kawasan-kawasan di luar Jawa,” tegas Haedar.
Menurutnya, dengan kolaborasi menjadi perubahan yang baik untuk kehidupan umat Islam. Haedar mengatakan bahwa memobilisasi kebersamaan menjadi upaya yang bagus agar mendorong pembangunan sarana-prasarana dapat tercapai.
Di lain hal, Haedar menyerukan agar hal ini bisa dimulai dari aspek terkecil yakni dari berbagai lembaga, di sisi lain juga mendorong instansi negara.
“Kita mulai saja dengan memperkuat Muhammadiyah, di samping terus berperan mendorong negara agar bisa lebih adil,” tutupnya. (Hizqil)