MUHAMMADIYAH.OR.ID, SURABAYA – Perubahan untuk perbaikan di dunia pendidikan tak selalu dimulai dari hal yang besar, justru lebih sering perubahan tersebut dimulai dari hal-hal yang kecil.
Hal ini disampaikan Mendikdasmen sekaligus Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Abdul Mu’ti pada Selasa (10/6) ketika memberikan arahan ke civitas akademika Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.
Dalam acara yang mengangkat tema “Mewujudkan Partisipasi Semesta untuk Pendidikan Bermutu” ini bertujuan untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia (SDM) di lingkungan perguruan tinggi khususnya UM Surabaya.
Guru Besar Bidang Pendidikan Agama Islam ini menekankan tentang pentingnya pola pikir berkembang atau growth mindset sebagai kunci untuk berinovasi. Tak harus melompat ke inovasi besar, melainkan bisa dimulai dari hal yang kecil.
“Inovasi dalam pendidikan tidak selalu dimulai dari perubahan besar. Justru dari perubahan kecil yang disadari dan direspons secara kreatif, akan lahir pembaruan yang berdampak besar,” katanya.
Dalam konteks yang lain, misalnya inovasi bidang teknologi kerap diawali dari penyesuaian kebutuhan masyarakat – inovasi berangkat dari konteks yang dihadapi. Semangat ini harus bisa diterapkan untuk dunia pendidikan.
“Kita harus mendorong kita menjadi pendidik yang responsif, adaptif, dan relevan dengan zaman,” sambungnya.